Dari Sampah Jadi Energi: FTI Jayabaya Teliti Circular Economy di Kyoto
Dari Sampah Jadi Energi: FTI Jayabaya Teliti Circular Economy di Kyoto
Aktivitas dan Pencapaian SDGs 29 Juli 2025 Dilihat 232 kali
Kyoto - Dosen sekaligus Dekan Fakultas Teknologi Industri (FTI) Universitas Jayabaya dari Program Studi Teknik Kimia, Mubarokah Nuriaini Dewi, S.T., M.T., tengah berada di Kyoto, Jepang, pada Jumat (29/8/2025). Kehadiran beliau merupakan bagian dari kerja sama riset dengan tim dosen Sekolah Ilmu Lingkungan Universitas Indonesia.
Kolaborasi ini melibatkan Prof. Kosuke Mizuno dari Kyoto University dalam penelitian hibah Sumitomo Foundation Jepang dengan tema Pengolahan Sampah dan Ekonomi Sirkular.
Penelitian dilakukan di sejumlah fasilitas pengolahan sampah, antara lain: Pembangkit Listrik Tenaga Sampah di Sustaina Kyoto, South Otsu, dan North Otsu, serta pusat pengolahan sampah organik dan daur ulang botol plastik.

Fakultas Teknologi Industri (FTI) Jayabaya berkomitmen untuk fokus dalam bidang Sustainable Energy Technology atau energi terbarukan.

Dekan FTI Jayabaya Mubarokah Nuriaini Dewi S.T., M.T selama di Jepang juga berkunjung ke Laboratorium Energy and Process Integration Engineering - Tokyo University untuk sharing tentang potensi pendanaan penelitian dari Jepang dan kerja sama dengan Prof. Muhammad Aziz.
Fakultas Teknologi Industri ( FTI) Jayabaya terus melakukan kegiatan pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat untuk mengembangkan energi terbarukan. (Red)