Rabu, 12 Agustus 2020, Fakultas Teknologi Industri Universitas Jayabaya (FTI-UJ), Indonesia  dan Faculty of Mechnical Engineering, Universiti Teknologi MARA (UiTM), Malaysia mengadakan Webinar series. Kegiatan ini dilakukan secara live dengan menggunakan aplikasi  zoom.  Acara ini dihadiri oleh 227 peserta baik dari dalam maupun luar negeri. Dalam kesempatan ini turut hadir pula tamu undangan VIP antara lain Prof Ir Dr Muhammad Azmi Ayub (Dean, Faculty of Mechanical Engineering, FKM, UiTM),  Ir. Herliati. M.T.Ph.D ( Dean of FTIUJ ) dan tamu VIP lainnya dari kedua negara.

Opening remarks disampaikan oleh kedua dekan yaitu  Ir. Herliati. M.T.Ph.D dan Prof Ir Dr Muhammad Azmi Ayub. Webinar ini merupakan Kerjasama lanjutan dari tahun sebelumnya yakni summer program  Renewable Energy. Dalam sambutanya “ Ir. Herliati. M.T.Ph.D menyampaikan bahwa setelah ini akan dilaksanakan kegiatan webinar yang lainnya dengan tema How to Publish Artikel in Hight Impact Journal. Selaku moderator dalam kegiatan ini adalah Dr. Nor Hafiez Mohd Nor (UiTM Malaysia)

Pemateri pertama Prof. Drs. Syahbuddin, M.Sc. Ph.D (FTI-UJ, Indonesia) menyampaikan materi mengenai Tauguchi Method for Manufacturing. “Metode taugguchi ini merupakan salah satu metode optimasi yang dapat diaplikasikan dalam proses manufactur dalam industri” paparnya. Beliau menjelaskan contoh penerapan aplikasi ini seperti Materials Removal Rate, Electrode Wear and Overcut for AISI 422 Stainless Steel During EDM Sinking Process dan lainnya.

Presentasi kedua disampaikan oleh Prof. Madya Dr. Muhammad Hussain Ismail (UITM, Malaysia) tentang materi Advanced Powder Metallurgy 3D Printing.   Dalam paparannya disampaikan bahwa Advance material dan 3D Printing merupakan 2 dari 12 teknologi yang sedang dikembangkan dalam revolusi industri 4.0. “Advance material memiliki beberapa kelebihan salah satunya adalah termaksuk kedalam Greent Technologi, Advance material ini dapat diaplikasikan dalam teknologi 3D Printing” tegasnya. Selanjutnya, proses 3D printing yang dimkasud adalah  Fused Deposition Modelling (FDM).

Kontributor: Lukman Nulhakim. ST.M.Eng

 

author

FTI Jayabaya adalah sebuah fakultas mandiri dari Universitas Jayabaya. Kampus FTI Jayabaya adalah salah satu kampus dengan reputasi dan kurikulum teknik terbaik di daerah Jabodetabek. Saat ini telah cukup banyak lulusan Kampus FTI Jayabaya yang telah menjadi orang-orang berhasil dalam bidang industri dan wirausaha.

Leave a reply "Mempererat Kerjasama, FTI-UJ Bersama UiTM mengadakan Webinar berskala internasional. “SMART MANUFACTURING, INNOVATION AND TRANSFORMATION”"